fbpx

Panduan Wisata Paris: 12 Destinasi yang Wajib Dikunjungi di Paris

Sebagai pusat mode di seluruh Eropa dan bahkan dunia, Paris, Prancis merupakan salah satu destinasi liburan urban yang paling diimpikan di dunia. Paris terletak di sisi utara negara ini dan memiliki banyak restoran berbintang Michelin yang menyajikan berbagai makanan lezat; toko label desainer seperti Gucci, Louis Vuitton, Cartier, dan Versace; serta nuansa seni yang mendorong seniman muda berbakat untuk menunjukkan potensi mereka.

Perjalanan ke Paris merupakan pengalaman seumur hidup, di mana Anda dapat mengunjungi situs sejarah terkenal seperti Menara Eiffel, Monumen Arc de Triomphe, dan kawasan perbelanjaan Champs Elysees. Kota ini merupakan rumah bagi arsitektur indah yang sangat memperhatikan detail, kafe dan bistro kuno, dan banyak tempat romantis yang cocok untuk pasangan. Jika Anda bepergian ke Paris untuk bulan madu, liburan keluarga, petualangan solo, atau perjalanan bisnis, baca panduan ini untuk mengetahui aktivitas menarik yang bisa dilakukan di “Kota Cahaya” ini.

12 Destinasi yang Wajib Dikunjungi di Paris

Yang bisa dilakukan di Paris-Centre Georges Pompidou

1. Centre Georges Pompidou

Dikenal juga sebagai Pompidou Centre, bangunan indah ini adalah buah pemikiran dari tim arsitektur terkenal di dunia yang menggunakan konsep desain “inside-out.” Pompidou Georges Centre dengan indah memasukkan seluruh peralatan dan mekanisme fungsional sebagai bagian dari keseluruhan desain bangunan, sehingga Anda dapat mengagumi keindahannya sambil menyaksikan kabel, mesin, dan hidraulisnya bekerja! Pompidou Georges Centre dibuka untuk umum pada 1977. Pusat seni ini terletak di Place Georges-Pompidou, 75004 Paris dan buka hingga pukul 21:00 setiap hari.

Begitu Anda berada di dalam bangunan, Anda dapat mengunjungi The Brancusi Workshop, sebuah kuil bersejarah yang dibuat untuk menghormati seniman terkenal Constantin Brancusi yang menghasilkan berbagai mahakarya seni di Paris hingga tutup usia pada 1957. Ketika berada di sana, Anda dapat melihat beberapa patung yang ia buat, serta alat dan kursi kerja yang ia gunakan saat membuatnya.

Di dalam pusat seni ini, Anda juga akan menemukan Perpustakaan The Kandinsky yang menyajikan bentuk industrialis modern, dan menjadi tempat penyimpanan dokumen dan rekaman terkait kesenian di Prancis. Ini merupakan tempat di mana Anda bisa belajar tentang seni zaman sekarang sekaligus melakukan riset dokumentasi sejarah. Fasilitas riset hanya buka dengan perjanjian terlebih dahulu.

Check-in di Hotel Thoumieux, Kunjungi Monumen Arc de Triomphe

Yang bisa dilakukan di Paris-Hotel Thoumieux

Temukan hotel dan apartemen di sekitar Paris

Yang bisa dilakukan di Paris-Champs Elysees

2. Champs Elysees

Kawasan favorit bagi penggemar barang mewah, Champs Elysees adalah Rodeo Drive versi Paris. “The Ave,” seperti bagaimana warga lokal menyebutnya, merupakan tempat di mana Anda akan menemukan toko merek desainer ternama seperti:

• Louis Vuitton

• Gucci

• Chanel

• Tiffany & Co.

• Maison Laduree

• Cartier

• Christian Dior

• Hugo Boss

Di Champs Elysees, Anda dapat menemukan arsitektur yang menakjubkan seperti Grand Palais, Palais de la Découverte, dan Monumen Arc de Triomphe. Champs Elysees hanya 1,9 kilometer panjangnya, tetapi tempat ini penuh dengan hiburan, keindahan, dan keajaiban. Pastikan Anda membawa kamera ketika berjalan-jalan di distrik urban yang ikonis ini. Ketika berada di sana, coba nikmati beberapa makanan Prancis yang lezat di salah satu toko roti atau kafe lokal, atau nikmati makanan cepat saji jika Anda tidak memiliki banyak waktu.

Check-in di Hotel France Louvre, Kunjungi Raiid Bar

Yang bisa dilakukan di Paris-Hotel France Louvre

Temukan hotel dan apartemen di sekitar Champs Elysees

Yang bisa dilakukan di Paris-Museum Louvre

3. The Louvre Museum

Museum Louvre merupakan atraksi kedua yang paling banyak dikunjungi di Paris setelah Menara Eiffel. Bangunan berbentuk piramida yang ikonis ini terletak sempurna dalam bayangan Monumen Arc de Triomphe dan menampilkan beberapa karya seni terbaik di dunia. Di Museum Louvre, Anda dapat menemukan beberapa karya berikut:

• The Mona Lisa

• The Virgin of the Rocks

• Venus de Milo

• Lukisan Raja Louis XIV

• The Coronation of Napoleon

• The Seated Scribe

• Women of Algiers

• The Turkish Bath

• The Young Beggar

• Orphan Girl at the Cemetery

• Gelang milik Duchess Angouleme

• Mahkota Raja Louis XV

Pameran di Museum Louvre ditampilkan di empat lantai yang berbeda yang disebut dengan lantai bawah tanah, lantai dasar, lantai satu, dan lantai dua. Ikuti tur yang cocok dengan kebutuhan Anda dan pelajari tentang karya seni yang menakjubkan di museum ini. Anda dapat memilih satu di antara tur berikut:

  1. Welcome to the Louvre – Sempurna bagi Anda yang baru pertama kali mengunjungi museum ini, tur ini memiliki beberapa jadwal dalam sehari dan meliputi pameran paling ikonis di museum ini. Anda akan belajar tentang sejarah museum dan karya seninya.
  2. Another Louvre – Cocok untuk peneliti dan seniman profesional, tur pribadi ini akan mengajak Anda menemukan permata tersembunyi di museum. Tur dengan pemandu ini akan menggali lebih dalam tentang sejarah dari masing-masing karya yang dikunjungi.
  3. My First Louvre – Tur ramah keluarga ini hanya tersedia pada akhir pekan. Pemandu Anda akan menunjukkan karya paling terkenal di museum ini dan menceritakan tentang sejarah masing-masing karya.

Check-in di Snob Hotel by Elegancia, Kunjungi Museum Louvre

Yang bisa dilakukan di Paris-Snob Hotel by Elegancia

Temukan hotel dan apartemen di sekitar Paris

Yang bisa dilakukan di Paris-Pemakaman Pere Lachaise

4. Pemakaman Père Lachaise

Terletak di 8 Boulevard di pusat kota Paris, Pemakaman Père Lachaise menampilkan perpaduan ornamen batu nisan dan monumen bergaya Gotik dan neo klasik. Di pemakaman ini, Anda dapat menemukan makam dari tokoh terkenal seperti Jim Morrison, Frédéric Chopin, dan Oscar Wilde. Pemakaman Père Lachaise memiliki situs pemakaman yang besar dan kecil, serta menawarkan suasana seperti taman dengan jalur penuh batu bata. Makam ini buka untuk umum hampir sepanjang tahun dan gratis untuk semua pengunjung. Anda dapat mengikuti tur dengan pemandu pada akhir pekan. Pemakaman Père Lachaise di Paris merupakan rumah bagi lebih dari satu juta jasad dan dibuka pertama kali pada 1804.

Check-in di Le Meurice Hotel, Kunjungi Agnes B Femme Shop

Yang bisa dilakukan di Paris-Le Meurice Hotel

Temukan hotel dan apartemen di dekat Pemakaman Père Lachaise

Yang bisa dilakukan di Paris-Basilika Sacre-Coeur

5. Basilika Sacre-Coeur

Dikenal sebagai salah satu landmark yang paling banyak dikunjungi di Paris, Basilika Sacre-Coeur, atau “Basilica of the Sacred Heart of Paris” merupakan bangunan megah yang mengundang pengunjung untuk mengikuti misa Katolik yang mengesankan. Gereja ini buka untuk umum pada 1914 dan berdiri megah di antara halaman rumput dan ruang hijau publik. Jika Anda bukan penganut agama Katolik, bangunan ini tetap merupakan destinasi yang wajib dikunjungi.

Tengok ke sisi atas bagian depan basilika dan Anda akan melihat patung-patung untuk mengenang Saint Joan of Arc dan Raja Saint Louis. Kunjungi bangunan ini pada malam hari dan nikmati pemandangan saat cahaya gereja menerangi langit. Di dalam gereja, Anda dapat duduk dan dihibur dengan musik organ dan bel sambil mengagumi karya seni di atas kepala Anda. Basilika Sacre-Coeur merupakan sebuah kemegahan yang tidak ingin Anda lewatkan.

Check-in di Hotel Napoleon, Kunjungi Musee D’Orsay

Yang bisa dilakukan di Paris-Hotel Napoleon

Temukan hotel dan apartemen di sekitar Paris

Yang bisa dilakukan di Paris-Saint Germain Des Pres

6. Saint Germain Des Prés

Bersenang-senang dan jelajahi jalanan Saint Germain Des Pres. Distrik yang sangat hidup ini lebih dikenal sebagai distrik internasional Paris, dan di sinilah Anda dapat menemukan klub salsa, restoran etnik milik warga lokal yang menyajikan makanan rumahan dari seluruh dunia, dan butik unik yang menawarkan suvenir keren bagi Anda yang ingin mencari sesuatu yang sedikit berbeda.

Gereja Saint Germain Des Prés merupakan pusat distrik dan memiliki arsitektur indah yang didesain dengan gaya Gotik bersejarah. Gereja ini dibangun pada tahun 1100-an dan masih berdiri kokoh hingga saat ini.

Saint Germain Des Prés memiliki kehidupan seni yang berkembang pesat yang menarik para pelaku industri kreatif dari seluruh dunia. Tempat ini merupakan rumah bagi atraksi utama yang terkenal di Paris sekaligus tempat yang tepat untuk menemui selebriti. Mampir di salah satu dari banyak kafe di sini, nikmati kopi hangat, dan biarkan kreativitas Anda mengalir.

Check-in di Hotel Academie Saint Germain, Kunjungi Menara Eiffel

Yang bisa dilakukan di Paris-Hotel Academie Saint Germain

Temukan hotel dan apartemen di sekitar Saint Germain Des Prés

Yang bisa dilakukan di Paris-Menara Eiffel

7. Menara Eiffel

Dikenal oleh dunia sebagai simbol resmi Paris, Menara Eiffel adalah keajaiban arsitektur yang wajib dikunjungi. Perjalanan Anda ke “Kota Cahaya” belum lengkap kalau belum mengunjungi Menara Eiffel. Tur ke menara ini tersedia setiap hari dengan tiket masuk berbayar, dan menara ini buka dari pukul 09:30 sampai 23:30. Anda dapat naik lift ke atas atau naik tangga jika ingin berolahraga. Begitu tiba di ruang observatorium, Anda dapat menggunakan teropong yang tersedia untuk melihat keindahan seluruh kota. Menara Eiffel tercatat memiliki tinggi lebih dari 304 meter.

Menara Eiffel diberi nama sesuai dengan nama pembuatnya, Gustave Eiffel, dan dibangun untuk menyambut tamu pada World’s Fair 1889. Menara ini dikunjungi oleh lebih dari enam juta wisatawan setiap tahun.

Check-in di Duquesne Eiffel Hotel, Kunjungi Menara Eiffel

Yang bisa dilakukan di Paris-Duquesne Eiffel Hotel

Temukan hotel dan apartemen di dekat Menara Eiffel

Yang bisa dilakukan di Paris-Katedral Notre-Dame

8. Katedral Notre-Dame

Masuk ke mesin waktu ketika mengunjungi Katedral Notre-Dame di pusat kota Paris. Katedral ini dibuka untuk umum pada 1260 dan memiliki elemen desain Roma kuno. Katedral Notre-Dame dihiasi dengan kesenian kaca berwarna dan memiliki menara dan puncak menara tinggi yang seolah-olah menjulang hingga ke surga.

Ketika berada di Paris, Anda bisa mampir untuk mengikuti layanan misa atau sekadar mengagumi keindahannya. Katedral ini menyediakan banyak kursi untuk pengunjung dan suasana menenangkan yang sempurna untuk beribadah.

Catatan: Karena kebakaran yang terjadi pada 15 April 2019, Katedral Notre-Dame ditutup sementara untuk restorasi.

Check-in di Villathena, Kunjungi Jardin du Palais Royal

Yang bisa dilakukan di Paris-Villathena

Temukan hotel dan apartemen di sekitar Paris

Yang bisa dilakukan di Paris-Gedung Opera Palais Garnier

9. Gedung Opera Palais Garnier

Rumah bagi musik opera Paris, Gedung Opera Palais Garnier merupakan bangunan indah yang menarik perhatian bagi siapa pun yang melewatinya. Gedung opera ini buka untuk pengunjung pertamanya pada 1875 dan dapat menampung hingga 2.000 orang dalam satu waktu di auditoriumnya yang besar. Anda bisa membeli tiket untuk pertunjukan opera atau pertunjukan balet. Gedung Opera Palais Garnier terletak di 8 Rue Scribe, 75009 Paris.

Bagian eksterior gedung opera ini memiliki beberapa patung dan struktur, serta kemegahan yang menunjukkan kemewahan di dalamnya. Tidak hanya menyaksikan pertunjukan, Anda juga bisa makan di restorannya dan berbelanja di beberapa toko yang ada. Terdapat juga museum yang didedikasikan untuk mengabadikan sejarah dari atraksi yang ikonis ini.

Check-in di Golden Tulip Hotel Washington Opera, Kunjungi Gedung Opera Palais Garnier

Yang bisa dilakukan di Paris-Golden Tulip Hotel Washington Opera

Temukan hotel dan apartemen di sekitar Gedung Opera Palais Garnier

Yang bisa dilakukan di Paris-Montmarte

10. Montmarte

Pergi ke atas bukit dan jelajahi distrik pedesaan yang penuh seni di Montmarte. Montmarte merupakan komunitas yang keren dan trendi di mana Anda dapat menemukan warga lokal mengendarai mobil antik dan tanpa ragu mengekspresikan diri mereka melalui gaya berpakaian. Desa ini memberi kesan ramah yang menyenangkan, dan jalanan berbatunya dipenuhi dengan toko dan kafe kecil milik warga lokal.

Montmarte dulunya merupakan rumah bagi seniman terkenal Picasso dan Dali, dan masih merayakan budaya seninya hingga saat ini. Wisatawan menyukai Montmarte karena pemandangan kota yang menakjubkan, serta klub malam dan barnya. Di Montmarte, Anda dapat menemukan kabaret populer, Moulin Rouge.

Saat berada di sini, pastikan Anda mengunjungi Basilika Sacré-Cœur yang menampilkan arsitektur menakjubkan dan desain yang indah. Anda dapat mengikuti layanan misa atau sekadar mengagumi keindahannya.

Check-in di Normandy Le Chantier, Kunjungi Basilika Sacré-Cœur

Yang bisa dilakukan di Paris-Normandy Hotel

Temukan hotel dan apartemen di sekitar Paris

Yang bisa dilakukan di Paris-Museum de I'Orangerie

11. Museum de I’Orangerie

Dengan biaya EUR 9 per orang, Anda bisa mengunjungi salah satu galeri seni paling bergengsi di Eropa. Museum de I’Orangerie memiliki sejarah yang kaya di kota ini, dan terbuka setiap hari bagi pengunjung yang ingin menemukan karya seni favorit terbaru. Museum ini terletak di Tuileries Garden Place de la Concorde 75001 Paris, dan merupakan rumah bagi koleksi Monet, Water Lilies. Karya ini merupakan koleksi unik yang memenuhi beberapa dinding di galeri ini.

Seniman lain yang menampilkan karyanya di sini antara lain Pablo Picasso, Andre Derain, Paul Gauguin, dan Henri Matisse. Koleksi seni mengagumkan yang dikurasi oleh Jean Walter dan Paul Guillaume juga ditampilkan di museum ini, dengan lebih dari 100 karya seni dari seluruh dunia.

Museum de I’Orangerie menyelenggarakan beberapa pameran dagang dan pameran khusus dalam setahun. Anda dapat melakukan tur sendiri ke galeri dan museum, atau mengikuti tur dengan pemandu. Terdapat kedai kopi di gedung ini di mana Anda dapat menikmati minuman lezat sambil beristirahat sejenak.

Check-in di Drawing Hotel, Kunjungi Museum de I’Orangerie

Yang bisa dilakukan di Paris-Drawing Hotel

Temukan hotel dan apartemen lainnya di dekat Museum de I’Orangerie

Yang bisa dilakukan di Paris-Taman Luxembourg

12. Taman Luxembourg

Menjadi khas kota ini sejak abad ke-17, Taman Luxembourg menawarkan tempat untuk kabur sejenak dari hiruk pikuk kota Paris. Ruang publik yang indah ini memiliki taman bunga berwarna-warni, patung dekorasi, halaman rumput yang terawat, pohon yang dibentuk, dan bangku yang tersedia untuk pengunjung yang ingin bersantai. Taman Luxembourg menghadirkan suasana yang ideal untuk piknik di siang hari, membaca, atau sekadar bersantai dengan teman dan keluarga.

Anda dapat menyewa miniatur perahu dengan pengendali untuk dimainkan di kolam, bermain basket atau tenis, atau bahkan bermain catur dengan pengunjung lain. Pada hari tertentu dalam seminggu, Théâtre du Luxembourg menawarkan pertunjukan boneka bagi pengunjung anak-anak. Anda bisa menemukan Taman Luxembourg di dekat University of Paris.

Check-in di Best Western Paris Gare Saint Lazare, Kunjungi Taman Luxembourg

Yang bisa dilakukan di Paris-Best Western Hotel Le Montmarte Saint Pierre

Temukan hotel dan apartemen di sekitar Paris

You may also like

Perjalanan Kuliner Melalui Goa: Menemukan Masakan Tradisional Goa image

Mulailah perjalanan lezat melalui lanskap kuliner Goa dengan panduan komprehensif kami. Temukan perpaduan cita rasa masakan tradisional Goa, mulai dari vindaloos pedas hingga bebinca manis, dan selami budaya setempat melalui pasar, kelas memasak, dan bersantap yang ramah lingkungan.

rencana Perjalanan 7 Hari di Sydney: Menjelajahi Objek Wisata Terbaik di Kota Pelabuhan image

Mulailah perjalanan 7 hari yang menawan di Sydney, Australia. Dari landmark ikonis seperti Opera House hingga Blue Mountains yang tenang dan Darling Harbour yang semarak, temukan atraksi terbaik yang ditawarkan Harbour City.

Selamat datang di Istanbul: Di mana Timur Bertemu Barat image

Mulailah perjalanan 5 hari yang menawan melalui Istanbul, menjelajahi keajaiban bersejarah dan permata budaya. Temukan rencana perjalanan yang dipenuhi dengan istana megah, bazar yang semarak, dan kapal pesiar yang indah.

rencana Perjalanan 3 Hari di Dalat: Menjelajahi Jantung Dataran Tinggi image

Selami Rencana Perjalanan Dalat 3 Hari kami yang menawan untuk menemukan permata dataran tinggi Vietnam. Dari danau yang tenang hingga situs bersejarah, nikmati petualangan & relaksasi di Dalat.

rencana Perjalanan 5 Hari di Incheon: Dari Situs Bersejarah hingga Keajaiban Modern image

Temukan yang terbaik dari Incheon dalam 5 hari, mulai dari situs bersejarah yang mengagumkan hingga keajaiban modern yang canggih. Manjakan diri Anda dengan wisata budaya, kuliner, dan pemandangan yang menakjubkan.

Selamat datang di Bangalore: Kota Taman, Teknologi, dan Budaya image

Selami Rencana Perjalanan 3 Hari di Bangalore kami untuk menemukan yang terbaik dari Kota Taman ini. Dari istana kerajaan hingga pusat teknologi, nikmati perpaduan budaya, sejarah, dan alam.

Selamat Datang di Rencana Perjalanan Impian 7 Hari Anda di Krabi image

Selami Rencana Perjalanan 7 Hari Krabi eksklusif kami di Panduan Perjalanan Agoda. Temukan pantai-pantai yang masih asli, hutan yang rimbun, dan kekayaan budaya di surga Thailand.

rencana Perjalanan 7 Hari di Hua Hin/Cha-am: Menyingkap Pantai yang Masih Murni dan Tempat Peristirahatan Kerajaan image

Mulailah perjalanan 7 hari melalui Hua Hin/Cha-am dengan rencana perjalanan kami yang dibuat oleh para ahli. Temukan pantai-pantai yang masih asli, istana kerajaan, dan permata tersembunyi.

Selamat datang di Kota Mumbai yang semarak: Tempat Peleburan Budaya image

Selami budaya, sejarah, dan cita rasa Mumbai yang semarak dengan rencana perjalanan 3 hari kami yang terperinci. Temukan landmark ikonis, permata tersembunyi, dan kelezatan kuliner.

Mulailah Liburan Akhir Pekan ke Yilan: Pelarian Singkat ke Alam image

Mulailah liburan akhir pekan yang luar biasa di Yilan dengan rencana perjalanan pilihan kami. Temukan lanskap yang rimbun, berendam di mata air panas alami, dan manjakan diri Anda dengan kelezatan kuliner setempat.

Panduan 3 Hari bagi Pencinta Makanan di Ipoh: Rencana Perjalanan Makan dan Petualangan Kuliner Terbaik image

Selami surga kuliner Ipoh dengan panduan 3 hari bagi pencinta kuliner kami! Temukan hidangan terbaik, kafe tersembunyi, dan kelezatan budaya di surga gastronomi Malaysia.

Selamat datang di Kobe: Gerbang Menuju Penemuan dan Kegembiraan image

Mulailah perjalanan 3 hari yang menawan melalui Kobe, Jepang. Dari landmark bersejarah hingga keindahan pemandangan, temukan yang terbaik dari Kobe.

Hat Yai: Rencana Perjalanan 5 Hari ke Permata Tersembunyi di Thailand Selatan image

Temukan yang terbaik dari Hat Yai dengan rencana perjalanan 5 hari kami. Dari pasar yang ramai hingga kuil yang tenang, rasakan permata tersembunyi di Thailand Selatan.

rencana Perjalanan 3 Hari di Dallas: Objek Wisata yang Wajib Dikunjungi dan Permata Tersembunyi image

Temukan yang terbaik dari Dallas dengan rencana perjalanan 3 hari eksklusif kami. Dari landmark ikonik hingga permata tersembunyi, temukan alasan mengapa Dallas, TX, adalah destinasi yang wajib dikunjungi.

Menjelajahi Tainan: Rencana Perjalanan 3 Hari Penuh Sejarah, Budaya, dan Kelezatan Kuliner image

Jelajahi Tainan dalam 3 hari dengan rencana perjalanan kami yang mendalam. Temukan kuil-kuil kuno, nikmati kelezatan kuliner lokal, dan bersantailah di tempat-tempat alami yang tenang.

rencana Perjalanan 7 Hari di Kota New York image

Mulailah perjalanan tak terlupakan selama 7 hari di New York City. Dari jalanan Manhattan yang ikonis hingga Lembah Hudson yang tenang, temukan atraksi utama Big Apple, permata tersembunyi, dan budaya yang semarak.

Rencana Perjalanan Akhir Pekan di Orlando: Atraksi Utama & Permata Tersembunyi image

Temukan keajaiban Orlando dengan rencana perjalanan liburan akhir pekan eksklusif kami! Mulai dari taman hiburan yang mendebarkan hingga taman yang tenang dan kehidupan malam yang semarak, temukan atraksi utama dan permata tersembunyi setempat.

rencana Perjalanan 3 Hari di Makau: Panduan untuk Menjelajahi Las Vegas di Asia image

Selami Rencana Perjalanan Makau 3 Hari kami yang menarik untuk mengungkap perpaduan sejarah, budaya, dan kegembiraan yang semarak di Vegas-nya Asia.

Rencana Perjalanan Nha Trang dari Pencari Petualangan: Panduan 5 Hari yang Mendebarkan image

Selami rencana perjalanan 5 hari di Nha Trang yang dirancang untuk para pencari petualangan! Dari menjelajahi pulau hingga menyelam dan keajaiban budaya, temukan yang terbaik dari Nha Trang dengan pemandu ahli kami.

rencana Perjalanan 7 Hari di Paris: Menjelajahi Kota Cahaya image

Temukan rencana perjalanan 7 hari di Paris yang terbaik! Jelajahi landmark ikonis, nikmati hidangan Prancis, dan nikmati seni dan sejarah.

Rencana Perjalanan Wisata Goa: Menjelajahi Mutiara dari Timur image

Mulailah perjalanan yang tak terlupakan dengan Rencana Perjalanan Wisata Goa kami. Jelajahi pantai-pantai yang bercahaya matahari, kehidupan malam yang semarak, kuil-kuil yang tenang, dan margasatwa yang rimbun.

Panduan Wisata Paris: 12 Destinasi yang Wajib Dikunjungi di Paris

Sebagai pusat mode di seluruh Eropa dan bahkan dunia, Paris, Prancis merupakan salah satu destinasi liburan urban yang paling diimpikan di dunia. Paris terletak di sisi utara negara ini dan memiliki banyak restoran berbintang Michelin yang menyajikan berbagai makanan lezat; toko label desainer seperti Gucci, Louis Vuitton, Cartier, dan Versace; serta nuansa seni yang mendorong seniman muda berbakat untuk menunjukkan potensi mereka.

Perjalanan ke Paris merupakan pengalaman seumur hidup, di mana Anda dapat mengunjungi situs sejarah terkenal seperti Menara Eiffel, Monumen Arc de Triomphe, dan kawasan perbelanjaan Champs Elysees. Kota ini merupakan rumah bagi arsitektur indah yang sangat memperhatikan detail, kafe dan bistro kuno, dan banyak tempat romantis yang cocok untuk pasangan. Jika Anda bepergian ke Paris untuk bulan madu, liburan keluarga, petualangan solo, atau perjalanan bisnis, baca panduan ini untuk mengetahui aktivitas menarik yang bisa dilakukan di “Kota Cahaya” ini.

12 Destinasi yang Wajib Dikunjungi di Paris

Yang bisa dilakukan di Paris-Centre Georges Pompidou

1. Centre Georges Pompidou

Dikenal juga sebagai Pompidou Centre, bangunan indah ini adalah buah pemikiran dari tim arsitektur terkenal di dunia yang menggunakan konsep desain “inside-out.” Pompidou Georges Centre dengan indah memasukkan seluruh peralatan dan mekanisme fungsional sebagai bagian dari keseluruhan desain bangunan, sehingga Anda dapat mengagumi keindahannya sambil menyaksikan kabel, mesin, dan hidraulisnya bekerja! Pompidou Georges Centre dibuka untuk umum pada 1977. Pusat seni ini terletak di Place Georges-Pompidou, 75004 Paris dan buka hingga pukul 21:00 setiap hari.

Begitu Anda berada di dalam bangunan, Anda dapat mengunjungi The Brancusi Workshop, sebuah kuil bersejarah yang dibuat untuk menghormati seniman terkenal Constantin Brancusi yang menghasilkan berbagai mahakarya seni di Paris hingga tutup usia pada 1957. Ketika berada di sana, Anda dapat melihat beberapa patung yang ia buat, serta alat dan kursi kerja yang ia gunakan saat membuatnya.

Di dalam pusat seni ini, Anda juga akan menemukan Perpustakaan The Kandinsky yang menyajikan bentuk industrialis modern, dan menjadi tempat penyimpanan dokumen dan rekaman terkait kesenian di Prancis. Ini merupakan tempat di mana Anda bisa belajar tentang seni zaman sekarang sekaligus melakukan riset dokumentasi sejarah. Fasilitas riset hanya buka dengan perjanjian terlebih dahulu.

Check-in di Hotel Thoumieux, Kunjungi Monumen Arc de Triomphe

Yang bisa dilakukan di Paris-Hotel Thoumieux

Temukan hotel dan apartemen di sekitar Paris

Yang bisa dilakukan di Paris-Champs Elysees

2. Champs Elysees

Kawasan favorit bagi penggemar barang mewah, Champs Elysees adalah Rodeo Drive versi Paris. “The Ave,” seperti bagaimana warga lokal menyebutnya, merupakan tempat di mana Anda akan menemukan toko merek desainer ternama seperti:

• Louis Vuitton

• Gucci

• Chanel

• Tiffany & Co.

• Maison Laduree

• Cartier

• Christian Dior

• Hugo Boss

Di Champs Elysees, Anda dapat menemukan arsitektur yang menakjubkan seperti Grand Palais, Palais de la Découverte, dan Monumen Arc de Triomphe. Champs Elysees hanya 1,9 kilometer panjangnya, tetapi tempat ini penuh dengan hiburan, keindahan, dan keajaiban. Pastikan Anda membawa kamera ketika berjalan-jalan di distrik urban yang ikonis ini. Ketika berada di sana, coba nikmati beberapa makanan Prancis yang lezat di salah satu toko roti atau kafe lokal, atau nikmati makanan cepat saji jika Anda tidak memiliki banyak waktu.

Check-in di Hotel France Louvre, Kunjungi Raiid Bar

Yang bisa dilakukan di Paris-Hotel France Louvre

Temukan hotel dan apartemen di sekitar Champs Elysees

Yang bisa dilakukan di Paris-Museum Louvre

3. The Louvre Museum

Museum Louvre merupakan atraksi kedua yang paling banyak dikunjungi di Paris setelah Menara Eiffel. Bangunan berbentuk piramida yang ikonis ini terletak sempurna dalam bayangan Monumen Arc de Triomphe dan menampilkan beberapa karya seni terbaik di dunia. Di Museum Louvre, Anda dapat menemukan beberapa karya berikut:

• The Mona Lisa

• The Virgin of the Rocks

• Venus de Milo

• Lukisan Raja Louis XIV

• The Coronation of Napoleon

• The Seated Scribe

• Women of Algiers

• The Turkish Bath

• The Young Beggar

• Orphan Girl at the Cemetery

• Gelang milik Duchess Angouleme

• Mahkota Raja Louis XV

Pameran di Museum Louvre ditampilkan di empat lantai yang berbeda yang disebut dengan lantai bawah tanah, lantai dasar, lantai satu, dan lantai dua. Ikuti tur yang cocok dengan kebutuhan Anda dan pelajari tentang karya seni yang menakjubkan di museum ini. Anda dapat memilih satu di antara tur berikut:

  1. Welcome to the Louvre – Sempurna bagi Anda yang baru pertama kali mengunjungi museum ini, tur ini memiliki beberapa jadwal dalam sehari dan meliputi pameran paling ikonis di museum ini. Anda akan belajar tentang sejarah museum dan karya seninya.
  2. Another Louvre – Cocok untuk peneliti dan seniman profesional, tur pribadi ini akan mengajak Anda menemukan permata tersembunyi di museum. Tur dengan pemandu ini akan menggali lebih dalam tentang sejarah dari masing-masing karya yang dikunjungi.
  3. My First Louvre – Tur ramah keluarga ini hanya tersedia pada akhir pekan. Pemandu Anda akan menunjukkan karya paling terkenal di museum ini dan menceritakan tentang sejarah masing-masing karya.

Check-in di Snob Hotel by Elegancia, Kunjungi Museum Louvre

Yang bisa dilakukan di Paris-Snob Hotel by Elegancia

Temukan hotel dan apartemen di sekitar Paris

Yang bisa dilakukan di Paris-Pemakaman Pere Lachaise

4. Pemakaman Père Lachaise

Terletak di 8 Boulevard di pusat kota Paris, Pemakaman Père Lachaise menampilkan perpaduan ornamen batu nisan dan monumen bergaya Gotik dan neo klasik. Di pemakaman ini, Anda dapat menemukan makam dari tokoh terkenal seperti Jim Morrison, Frédéric Chopin, dan Oscar Wilde. Pemakaman Père Lachaise memiliki situs pemakaman yang besar dan kecil, serta menawarkan suasana seperti taman dengan jalur penuh batu bata. Makam ini buka untuk umum hampir sepanjang tahun dan gratis untuk semua pengunjung. Anda dapat mengikuti tur dengan pemandu pada akhir pekan. Pemakaman Père Lachaise di Paris merupakan rumah bagi lebih dari satu juta jasad dan dibuka pertama kali pada 1804.

Check-in di Le Meurice Hotel, Kunjungi Agnes B Femme Shop

Yang bisa dilakukan di Paris-Le Meurice Hotel

Temukan hotel dan apartemen di dekat Pemakaman Père Lachaise

Yang bisa dilakukan di Paris-Basilika Sacre-Coeur

5. Basilika Sacre-Coeur

Dikenal sebagai salah satu landmark yang paling banyak dikunjungi di Paris, Basilika Sacre-Coeur, atau “Basilica of the Sacred Heart of Paris” merupakan bangunan megah yang mengundang pengunjung untuk mengikuti misa Katolik yang mengesankan. Gereja ini buka untuk umum pada 1914 dan berdiri megah di antara halaman rumput dan ruang hijau publik. Jika Anda bukan penganut agama Katolik, bangunan ini tetap merupakan destinasi yang wajib dikunjungi.

Tengok ke sisi atas bagian depan basilika dan Anda akan melihat patung-patung untuk mengenang Saint Joan of Arc dan Raja Saint Louis. Kunjungi bangunan ini pada malam hari dan nikmati pemandangan saat cahaya gereja menerangi langit. Di dalam gereja, Anda dapat duduk dan dihibur dengan musik organ dan bel sambil mengagumi karya seni di atas kepala Anda. Basilika Sacre-Coeur merupakan sebuah kemegahan yang tidak ingin Anda lewatkan.

Check-in di Hotel Napoleon, Kunjungi Musee D’Orsay

Yang bisa dilakukan di Paris-Hotel Napoleon

Temukan hotel dan apartemen di sekitar Paris

Yang bisa dilakukan di Paris-Saint Germain Des Pres

6. Saint Germain Des Prés

Bersenang-senang dan jelajahi jalanan Saint Germain Des Pres. Distrik yang sangat hidup ini lebih dikenal sebagai distrik internasional Paris, dan di sinilah Anda dapat menemukan klub salsa, restoran etnik milik warga lokal yang menyajikan makanan rumahan dari seluruh dunia, dan butik unik yang menawarkan suvenir keren bagi Anda yang ingin mencari sesuatu yang sedikit berbeda.

Gereja Saint Germain Des Prés merupakan pusat distrik dan memiliki arsitektur indah yang didesain dengan gaya Gotik bersejarah. Gereja ini dibangun pada tahun 1100-an dan masih berdiri kokoh hingga saat ini.

Saint Germain Des Prés memiliki kehidupan seni yang berkembang pesat yang menarik para pelaku industri kreatif dari seluruh dunia. Tempat ini merupakan rumah bagi atraksi utama yang terkenal di Paris sekaligus tempat yang tepat untuk menemui selebriti. Mampir di salah satu dari banyak kafe di sini, nikmati kopi hangat, dan biarkan kreativitas Anda mengalir.

Check-in di Hotel Academie Saint Germain, Kunjungi Menara Eiffel

Yang bisa dilakukan di Paris-Hotel Academie Saint Germain

Temukan hotel dan apartemen di sekitar Saint Germain Des Prés

Yang bisa dilakukan di Paris-Menara Eiffel

7. Menara Eiffel

Dikenal oleh dunia sebagai simbol resmi Paris, Menara Eiffel adalah keajaiban arsitektur yang wajib dikunjungi. Perjalanan Anda ke “Kota Cahaya” belum lengkap kalau belum mengunjungi Menara Eiffel. Tur ke menara ini tersedia setiap hari dengan tiket masuk berbayar, dan menara ini buka dari pukul 09:30 sampai 23:30. Anda dapat naik lift ke atas atau naik tangga jika ingin berolahraga. Begitu tiba di ruang observatorium, Anda dapat menggunakan teropong yang tersedia untuk melihat keindahan seluruh kota. Menara Eiffel tercatat memiliki tinggi lebih dari 304 meter.

Menara Eiffel diberi nama sesuai dengan nama pembuatnya, Gustave Eiffel, dan dibangun untuk menyambut tamu pada World’s Fair 1889. Menara ini dikunjungi oleh lebih dari enam juta wisatawan setiap tahun.

Check-in di Duquesne Eiffel Hotel, Kunjungi Menara Eiffel

Yang bisa dilakukan di Paris-Duquesne Eiffel Hotel

Temukan hotel dan apartemen di dekat Menara Eiffel

Yang bisa dilakukan di Paris-Katedral Notre-Dame

8. Katedral Notre-Dame

Masuk ke mesin waktu ketika mengunjungi Katedral Notre-Dame di pusat kota Paris. Katedral ini dibuka untuk umum pada 1260 dan memiliki elemen desain Roma kuno. Katedral Notre-Dame dihiasi dengan kesenian kaca berwarna dan memiliki menara dan puncak menara tinggi yang seolah-olah menjulang hingga ke surga.

Ketika berada di Paris, Anda bisa mampir untuk mengikuti layanan misa atau sekadar mengagumi keindahannya. Katedral ini menyediakan banyak kursi untuk pengunjung dan suasana menenangkan yang sempurna untuk beribadah.

Catatan: Karena kebakaran yang terjadi pada 15 April 2019, Katedral Notre-Dame ditutup sementara untuk restorasi.

Check-in di Villathena, Kunjungi Jardin du Palais Royal

Yang bisa dilakukan di Paris-Villathena

Temukan hotel dan apartemen di sekitar Paris

Yang bisa dilakukan di Paris-Gedung Opera Palais Garnier

9. Gedung Opera Palais Garnier

Rumah bagi musik opera Paris, Gedung Opera Palais Garnier merupakan bangunan indah yang menarik perhatian bagi siapa pun yang melewatinya. Gedung opera ini buka untuk pengunjung pertamanya pada 1875 dan dapat menampung hingga 2.000 orang dalam satu waktu di auditoriumnya yang besar. Anda bisa membeli tiket untuk pertunjukan opera atau pertunjukan balet. Gedung Opera Palais Garnier terletak di 8 Rue Scribe, 75009 Paris.

Bagian eksterior gedung opera ini memiliki beberapa patung dan struktur, serta kemegahan yang menunjukkan kemewahan di dalamnya. Tidak hanya menyaksikan pertunjukan, Anda juga bisa makan di restorannya dan berbelanja di beberapa toko yang ada. Terdapat juga museum yang didedikasikan untuk mengabadikan sejarah dari atraksi yang ikonis ini.

Check-in di Golden Tulip Hotel Washington Opera, Kunjungi Gedung Opera Palais Garnier

Yang bisa dilakukan di Paris-Golden Tulip Hotel Washington Opera

Temukan hotel dan apartemen di sekitar Gedung Opera Palais Garnier

Yang bisa dilakukan di Paris-Montmarte

10. Montmarte

Pergi ke atas bukit dan jelajahi distrik pedesaan yang penuh seni di Montmarte. Montmarte merupakan komunitas yang keren dan trendi di mana Anda dapat menemukan warga lokal mengendarai mobil antik dan tanpa ragu mengekspresikan diri mereka melalui gaya berpakaian. Desa ini memberi kesan ramah yang menyenangkan, dan jalanan berbatunya dipenuhi dengan toko dan kafe kecil milik warga lokal.

Montmarte dulunya merupakan rumah bagi seniman terkenal Picasso dan Dali, dan masih merayakan budaya seninya hingga saat ini. Wisatawan menyukai Montmarte karena pemandangan kota yang menakjubkan, serta klub malam dan barnya. Di Montmarte, Anda dapat menemukan kabaret populer, Moulin Rouge.

Saat berada di sini, pastikan Anda mengunjungi Basilika Sacré-Cœur yang menampilkan arsitektur menakjubkan dan desain yang indah. Anda dapat mengikuti layanan misa atau sekadar mengagumi keindahannya.

Check-in di Normandy Le Chantier, Kunjungi Basilika Sacré-Cœur

Yang bisa dilakukan di Paris-Normandy Hotel

Temukan hotel dan apartemen di sekitar Paris

Yang bisa dilakukan di Paris-Museum de I'Orangerie

11. Museum de I’Orangerie

Dengan biaya EUR 9 per orang, Anda bisa mengunjungi salah satu galeri seni paling bergengsi di Eropa. Museum de I’Orangerie memiliki sejarah yang kaya di kota ini, dan terbuka setiap hari bagi pengunjung yang ingin menemukan karya seni favorit terbaru. Museum ini terletak di Tuileries Garden Place de la Concorde 75001 Paris, dan merupakan rumah bagi koleksi Monet, Water Lilies. Karya ini merupakan koleksi unik yang memenuhi beberapa dinding di galeri ini.

Seniman lain yang menampilkan karyanya di sini antara lain Pablo Picasso, Andre Derain, Paul Gauguin, dan Henri Matisse. Koleksi seni mengagumkan yang dikurasi oleh Jean Walter dan Paul Guillaume juga ditampilkan di museum ini, dengan lebih dari 100 karya seni dari seluruh dunia.

Museum de I’Orangerie menyelenggarakan beberapa pameran dagang dan pameran khusus dalam setahun. Anda dapat melakukan tur sendiri ke galeri dan museum, atau mengikuti tur dengan pemandu. Terdapat kedai kopi di gedung ini di mana Anda dapat menikmati minuman lezat sambil beristirahat sejenak.

Check-in di Drawing Hotel, Kunjungi Museum de I’Orangerie

Yang bisa dilakukan di Paris-Drawing Hotel

Temukan hotel dan apartemen lainnya di dekat Museum de I’Orangerie

Yang bisa dilakukan di Paris-Taman Luxembourg

12. Taman Luxembourg

Menjadi khas kota ini sejak abad ke-17, Taman Luxembourg menawarkan tempat untuk kabur sejenak dari hiruk pikuk kota Paris. Ruang publik yang indah ini memiliki taman bunga berwarna-warni, patung dekorasi, halaman rumput yang terawat, pohon yang dibentuk, dan bangku yang tersedia untuk pengunjung yang ingin bersantai. Taman Luxembourg menghadirkan suasana yang ideal untuk piknik di siang hari, membaca, atau sekadar bersantai dengan teman dan keluarga.

Anda dapat menyewa miniatur perahu dengan pengendali untuk dimainkan di kolam, bermain basket atau tenis, atau bahkan bermain catur dengan pengunjung lain. Pada hari tertentu dalam seminggu, Théâtre du Luxembourg menawarkan pertunjukan boneka bagi pengunjung anak-anak. Anda bisa menemukan Taman Luxembourg di dekat University of Paris.

Check-in di Best Western Paris Gare Saint Lazare, Kunjungi Taman Luxembourg

Yang bisa dilakukan di Paris-Best Western Hotel Le Montmarte Saint Pierre

Temukan hotel dan apartemen di sekitar Paris

You may also like